Tugas 1 - Pengantar Telematika
Diposting oleh
Dimas Prasetyoko
Selasa, 01 Oktober 2013 at 08.11
0
komentar
Labels :
Nama : Dimas Prasetyoko
NPM : 12110041
Kelas : 4KA31
1. PENDAHULUAN
Telematika merupakan adopsi dari bahasa Prancis yang sebenarnya adalah “TELEMATIQUE” yang kurang lebih dapat diartikan sebagai bertemunya sistem jaringan komunikasi dengan teknologi informasi. Para praktisi mengatakan bahwa TELEMATICS merupakan perpaduan dari dua kata yaitu dari “TELECOMMUNICATION and INFORMATICS” yang merupakan perpaduan konsep Computing and Communication. Istilah telematika juga dikenal sebagai “the new hybrid technology” karena lahir dari perkembangan teknologi digital. Dalam wikipedia disebutkan bahwa Telematics juga sering disebut dengan ICT (Information and Communications Technology).
2. TEORI
Teori yang digunakan pada Telematika merupakan perpaduan antara Teori Telekomunikasi (pengiriman pesan dari suatu tempat ke tempat lain) dengan Teori Informatika (mengumpulkan, memproses, dan menyimpan data).
3. ANALISIS
Berdasarkan dari teori Telematika diatas dapat diabuat sebuah contoh yang berkaitan dengan teori tersebut. Salah satu contoh Telematika yaitu E-Learning, E-Learning itu sendiri adalah sistem pendidikan yang menggunakan aplikasi elektronik untuk mendukung belajar mengajar dengan media internet, jaringan komputer, maupun komputer standalone. E-Learning dapat disebut sebagai sebuah contoh Telematika karena didalamnya terdapat pengiriman pesan/informasi dari suatu tempat ke tempat lain dan dengan memanfaatkan media informatika dalam menjalankannya.
4. REFERENSI
http://id.wikipedia.org/wiki/Telematika
Langganan:
Posting Komentar (Atom)